Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resiko Bermain Bitcoin yang perlu diperhatikan untuk Pemula

Resiko Bermain Bitcoin yang perlu diperhatikan untuk Pemula

Resiko Bermain Bitcoin 
- Botcoin merupakan mata uang virtual yang diperjual belikan di berbagai negara termasuk Indonesia. Saat ini Bitcoin sudah menjadi trend banyak orang dalam memperoleh penghasilan karena harganya diperkirakan terus naik. Agar tidak salah paham tentang bitcoin maka pelajari apa resiko yang harus ditanggung ketika main bitcoin.

Mata uang virtual bitcoin menggunakan sistem perangkat lunak sumber terbuka sehingga siapapun dapat mengembangkannya tanpa meminta izin terhadap pemegang hak cipta karena sampai sekarang pencipta bitcoin sendiri masih misterius karena nama satoshi nakamoto merupakan nama samaran.

Dari mulai 2009 sampai dengan 2020 bitcoin mengalami perkembangan signifikan dengan didukung sistem transaksi untuk membeli barang ataupun produk vitrtual lainnya. Untuk tahun 2020 harga bitcoin mencapai IDR.150 jta per coin ini berdasar posisi harga pasar saat artikel ini ditulis.


Resiko Bermain Bitcoin yang perlu diperhatikan untuk Pemula 

Dengan melihat tingginya harga Bitcoin yang fluktuatif kadang parah dan kadang sedang ini akan mengandung resiko dalam investasi bitcoin. Meskipun begitu, investasi bitcoin masih bisa menjadi satu alternatif untuk investasi jangka pendek dan menengah asalkan memperhatikan sistem keamanan.

Tapi pertimbangkan hal-hal berikut ini sebelum terjun ke investasi cryptocurreny secara langsung.

1. Sistem Bitcoin Menggunakan  Peer-to-Peer (P2P)

Bemain bitcoin Berbeda dengan forek yang memilki Sentral sebagai perantara transaksi, Bitcoin menggunakan sistem peer-to-peer. Itu artinya bahwa Bitcoin tidak memilki central seperti bank konvensional sehingga bitcoin merupakan alat transaksi secara langsung.

Salah satu resiko terbesar bermain bitcoin Dengan tidak ada otoritas yang bisa mengendalikan sistem bitcoin maka kemungkinan resiko untuk terjadi penipuan dan kejahatan lainnya bisa terjadi. Sitem keamanan pasti ada kelemahan terutama pada jenis sistem aset vitual.

Crypto dalam bentuk apapun memilki harga yang fluktuatif sehingga perlu dipertimbangkan lagi untuk investasi jumlah besar. Hal ini karena crpto tidak memilki otoritas yang bisa bertanggung jawab saat ada kesalahan transaksi dengan jumlah besar.

2.. Bitcoin Bukan Berbentuk Komoditi atau Saham

Jika saja anda masih ingin tertarik investasi bermain bitcoin maupun mata uang cryprto lainnya, hendaknya anda perhatikan konsekuensi pada hal ini. tidak seperti saham dan komoditi, bitcoin tidak memilki penjualan yang jelas misalnya ada kematian satu mata uang crypto maka anda tidak akan bisa menarik uang yang telah di investasikan.

Dengan kata lain, resiko bermain bitcoin itu harganya sangat fluktuasi dari nilai bitcoin ini benar-benar bergantung pada penawaran dan permintaan (supply and demand) dari para pengguna yang semakin hari semakin turun. Bedanya dengan saham atau komoditi, jika permintaannya turun, Anda tetap memiliki barang nyata berupa komoditas ataupun hak kepemilikan perusahaan dari saham yang Anda beli. Jadi secara tidak langsung, Anda masih memiliki sesuatu yang memiliki nilai, tidak seperti bitcoin yang bisa menjadi tidak bernilai.

3. Transaksi Bitcoin di Indonesia masih Ilegal

Resiko bermain bitcoin paling menonjol ialah Karena tidak ada otoritas terpercaya mengatur bitcoin maka Bitcoin tidak di legalkan oleh Bank Indonesia (BI), Otoritas Jasa Keuangan (OJK)  sebagai alat transaksi pembayaran yang sah. .

 Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati , Mata uang digital, seperti bitcoin di Indonesia sering kali digunakan untuk spekulasi. Kondisi ini memicu kekhawatiran akan terjadinya gelembung (bubble) ekonomi yang dapat merugikan negara ini.(liputan6)

Hal ini juga berkaitan dengan ketentuan dalam Undang-Undang No. 7 tahun 2011 tentang Mata Uang yang menyatakan bahwa mata uang adalah uang yang dikeluarkan oleh Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan setiap transaksi yang mempunyai tujuan pembayaran, atau kewajiban lain yang harus dipenuhi dengan uang, atau transaksi keuangan lainnya yang dilakukan di wilayah NKRI wajib menggunakan Rupiah.

KRIPTO TELAH MASUK KE DAFTAR KOMUNDITAS YANG BISA DI PERDAGANGKAN DI INDODNESIA

Meskipun begitu beberapa market kripto yang ada di indonesia sudah berada di bawah pengawasan Kominfo dan BAPPEBTI. Bagi yang tertarik investasi di bidang kripto maka ini bisa menjadi satu patokan apakah market yang kita gunakan ada asa penipuan atau tidak. saat ini yang sdudah terpercaya di indonesia diantaranya indodax, Pintu, Luno, rekeningku, tokocrypto.

Disclaimer:
Segala resiko transaksi besar tidak ada yang bertanggung jawab entah itu kegagalan transfer, mata uang scam, terkena hacker, segala kerugian seharusnya bisa dipahami sejak awal apabila memang anda berminat dengan investasi bitcoin di pasar indonesia maupun di pasar luar.

Demikian mengnai resiko bermain bitcoin untuk investasi jumlah besar.

Download browser menambang bitcoin gratis tanpa deposit 

Aplikasi yang memungkinan kita untuk browsing namun tetap menguntungkan dengan menghasilkan bitcoin saat browser menyala. Aplikasi sangat ringan digunakan di aplikasi android maupun laptop. 


Sumber:cermati .com

Posting Komentar untuk "Resiko Bermain Bitcoin yang perlu diperhatikan untuk Pemula "